Tertarik untuk membeli gadget smartphone versi
terbaru? Pertengahan tahun 2012 ini, telah launching Apple Iphone 5 dan Samsung
Galaxy S3, yang mana tidak bisa dipungkiri, kedua perusahaan tersebut adalah
rival dalam kancah smartphone.
Sebelum memutuskan untuk membeli,baca dulu
review tentang kedua smartphone ini. FYI, Samsung Galaxy S3 launching pada
bulan Mei 2012 lalu, sedangkan Apple Iphone 5 launching pada bulan September
2012 belakangan ini.
Design
Secara kasat mata, Iphone 5 dan Galaxy S3
terlihat sama-sama tipis dan langsing. Iphone 5 memiliki ketebalan 7.6mm yaitu
1mm lebih tipis dibanding Galaxy S3 yang memiliki ketebalan 8.6mm. Dalam hal
berat, Iphone 5 juga unggul dibanding Galaxy S3. Iphone 5 ,dengan berat 114g,
menjadi sangat ringan dibawa dan simpel dibandingkan dengan Galaxy S3 dengan
berat 133g.
Galaxy S3 dilapisi dengan cangkang plastik,
sedangkan Iphone 5 dengan aluminium.
Result : Iphone 5 unggul
Screen
Galaxy S3 20% lebih unggul dengan ukuran layar
4,8” dibandingkan Iphone 5 yang berukuran 4,0”. Resolusi layar Iphone 5 1136 x
640 pixel dengan bahan terbuat dari IPS (In-plane switching) LCD. Resolusi
layar Samsung S3 lebih tinggi yaitu 1280 x 720 pixel dengan bahan terbuat dari
HD Super AMOLED (active-matrix
organic-light emitting diode).
Dari spesifikasi, terlihat Galaxy S3 lebih
besar, namun dalam hal kepadatan pixel,nampaknya Iphone 5 pemenangnya dengan
326 dpi dibanding Galaxy S3 dengan 306dpi. Tetapi rasanya sulit bagi mata
manusia melihat perbedaan kepadatan pixel yang hanya berbeda 6persen.
Result : Draw
Camera
Keduanya memiliki kecanggihan kamera yang
hampir sama dengan 8MP dan LED Flashnya. Kedua gadget ini juga mampu
menghasilkan High Definition(HD) Video 30 fps (frame per second). Excellent!
Pada Iphone 5 memiliki mode panorama yang dapat menghasilkan gambar ukuran
penuh hingga 28MP. Galaxy S3 memiliki fitur touch focus,image
stabilisation,1080p video capture dan blits LED standar. Galaxy S3 juga
memiliki mode pemotretan berseri dimana bisa memotret banyak gambar secara
berurutan.
Result : Iphone 5 unggul
Battery and Storage
Pada Galaxy S3 dilengkapi sebuah baterai
2.100mAh, sedangkan pada Iphone5 hanya 1440mAh. Samsung nampaknya unggul dalam
hal ketahanan baterai. Berbeda dengan Iphone5, Galaxy S3 bisa dicharge
menggunakan nirkabel dan dicas melalui kabel USB standar. Baterai pada Galaxy
S3 juga dapat ditanggalkan dan diganti oleh pengguna lain apabila rusak.
Untuk memori penyimpanan, seperti biasa Iphone
tidak menyediakan fitur untuk penambahan memori. Memori tersedia dengan ukuran
16GB,32GB, dan 64GB. Galaxy S3 juga demikian namun menyediakan memori eksternal
tambahan hingga 64GB.
Result : Samsung Galaxy S3 unggul
Software
Iphone 5 menggunakan iOs 6 milik sendiri
sedangkan Galaxy S3 menggunakan Android 4.04 Ice Cream Sandwich milik Google.
Namun diisukan Samsung akan segera melakukan penyesuaian dengan menggunakan
android Jelly Beans.
Result : draw
User Interface
Secara visual, sulit untuk menandingi Iphone dengan iOs simpel, mudah digunakan dan penuh dengan animasi yang menyenangkan. Sangat terlihat pada Galaxy S3, samsung berusaha membuat tampilannya lebih menarik dan indah.
Result : Iphone 5 unggul
Secara keseluruhan, keduanya memliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika anda tertarik membeli salah satunya, sesuaikan dengan kebutuhan anda.
No comments:
Post a Comment